,

Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar Deskripsi Gambar

Sekolah Kristen MAKEDONIA Semakin Bersinar

Kamis, 15 September 2005, 14.02.00 WIB Last Updated 2023-08-15T07:03:07Z

Mengakhiri tahun pelajaran 2004/2005, seperti biasanya, Kabupaten Landak dalam hal ini Dinas Pendidikan menyelenggarakan lomba sains tingkat SMA. Dari 31 SMA yang ada di Kabupaten Landak, sebanyak 21 SMA ambil bagian dalam lomba ini. Lomba sains ini memperlombakan 6 bidang studi, yaitu Matematika, Fisika, Biologi, Kimia, Astronomi dan Komputer. Setiap SMA diijinkan untuk mengirim 3 siswa untuk setiap bidang studi, sehingga paling banyak 18 siswa per kontingen. SMAK Makedonia dan SMAN 1 Ngabang mengirimkan kontingen terbanyak dengan masing-masing 18 siswa. Lomba sains kali ini bertempat di SMAN 1 Ngabang pada tanggal 13 Juni 2005.

 Setiap hari, selama seminggu, menjelang hari perlombaan, siswa/i SMAK Makedonia dikarantina di perpustakaan dari pagi pk 07.00 sampai sore pk 15.00 untuk mempelajari soal-soal materi lomba. Malam harinya, mereka harus belajar mempersiapkan ulangan umum yang waktunya bersamaan dengan waktu lomba sains. Sebuah perjuangan yang melelahkan bagi guru-guru dan murid-murid yang terlibat. Namun, perpaduan dari ketekunan dan pengharapan serta keceriaan yang mereka tunjukkan ternyata membuahkan hasil yang menggembirakan.

 Puji Tuhan, pada lomba sains ini siswa/i SMAK Makedonia mampu meraih juara umum dengan menyabet juara pertama untuk 4 bidang studi, dan juara ketiga untuk 3 bidang studi dengan rincian sebagai berikut: Juara 1 Matematika direbut oleh Alvius Tinambunan (kelas 2 saat lomba); Juara 3 Matematika, Frorensius Marianto (kelas 2); Juara 1 Fisika, Ponalius Barbara (kelas 2); Juara 1 Biologi, Kandi (kelas 1); Juara 1 Astronomi, Noviani Maryuni (kelas 2); Juara 3 Astronomi, Firminus Dodi (kelas 1); Juara 3 Komputer, Katrina Eva Yunita (kelas 1). Hasil ini membuat jajaran guru SKM bangga dan mereka termotivasi untuk bekerja lebih giat lagi. Bahkan, tahun depan SMAK Makedonia mempunyai target untuk menyapu bersih juara 1 seluruh bidang studi yang diperlombakan. Sebuah pekerjaan maha berat mengingat sekolah-sekolah lain mulai berbenah diri dengan meningkatkan sarana dan prasarana sekolah termasuk mendatangkan guru-guru yang berkualitas lebih baik.

Mari kita rapatkan barisan, baik para mitra maupun pengurus dan staf yayasan, serta para guru yang ada di garis terdepan, untuk bekerja lebih serius untuk Tuhan seperti hamba kepada tuannya. Kiranya Allah di dalam Tuhan Yesus Kristus memberkati kita semua agar dapat melayaniNya sampai pada kesudahan segala sesuatu. Tuhan sudah, sedang dan akan selalu memberkati MIKA demi hormat dan kemuliaan namaNya. (Karnadi)

S. Wiyono/ Web archive